arti kata dan definisi pengertian Integritas adalah mutu, sifat, atau keadaan yang menunjukkan kesatuan yang utuh sehingga memiliki potensi dan kemampuan yang memancarkan kewibawaan; kejujuran.
Secara bahasa, integritas berarti kejujuran, ketulusan hati, dan keutuhan. Sebagai perbandingan, dalam bahasa Arab, integritas berarti istiqamah (konsisten), amanah (keterpercayaan/bertanggungjawab), keselamatan, dan kesempurnaan, meski saat ini, kata yang paling popular digunakan di dunia Arab untuk menunjuk arti integritas adalah kata nazahah. Dari arti kata inilah, kata integritas dikembangkan secara defenitif (batasan bahasa)/terminologi. Integritas pun, secara terminologi, menunjuk pada mutu, sifat, atau keadaan seseorang yang memperlihatkan kesatuan yang utuh sehingga ia memiliki potensi dan kemampuan yang memancarkan kewibawaan dan kejujuran. Dalam sumber lain, pengertian integritas adalah bertindak konsisten sesuai dengan nilai-nilai dan kebijakan organisasi/kode etik profesi, nilai yang secara perenial dianut masyarakat, paling tidak nilai keyakinan agama yang dianutnya, walaupun dalam keadaan yang sulit untuk menerapkannya sekalipun. Dengan kata lain, integritas berarti “satunya kata dengan perbuatan” dalam keadaan apapun.
Makna yang lebih luas dari INTEGRITAS : Sikap Jujur Tanpa Kompromi
- INTEGRITAS adalah suatu elemen karakter yang mendasari timbulnya pengakuan atas kejujuran
- INTEGRITAS menuntut manusia berperilaku jujur, tidak melakukan hal-hal yang bertentangan dengan hukum, peraturan dan etika
- INTEGRITAS adalah satunya kata dengan perbuatan baik yang bertanggung jawab
- INTEGRITAS memerankan sikap perilaku dan kejujuran sesuai harapan masyarakat
- INTEGRITAS dapat memaafkan kekhilafan yang tidak disengaja, dapat menerima perbedaan pendapat yang jujur, namun tidak ada kompromi bagi pelanggaran-pelanggaran prinsip